Kabar Duka: Kepergian Artis Senior Titiek Puspa

Oplus_131072

JAKARTA, PARLEMENRAKYAT.id – 10 April 2025

Innalillahi wa inna ilaihi raji’un.

Dengan duka mendalam, kami sampaikan kabar berpulangnya salah satu tokoh legendaris dunia seni Indonesia, Ibu Titiek Puspa, pada hari ini, Kamis, 10 April 2025, pukul 16.25 WIB di Rumah Sakit Medistra, Jakarta, dalam usia 87 tahun.

Kabar duka ini telah dikonfirmasi oleh manajer pribadi beliau, Mia, yang menyatakan bahwa Ibu Titiek Puspa telah meninggal dunia dengan tenang.

Ibu Titiek Puspa adalah sosok yang sangat berjasa dalam perkembangan musik dan seni Indonesia. Selama hidupnya, beliau telah melahirkan banyak karya yang tak lekang oleh waktu, dan menjadi inspirasi bagi banyak seniman lintas generasi.

Kami mohon doa dari seluruh masyarakat Indonesia agar almarhumah diberikan tempat terbaik di sisi Allah SWT, serta keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan.

Informasi lebih lanjut mengenai prosesi pemakaman akan kami sampaikan dalam waktu dekat.

Hormat kami,
Tim Manajemen Titiek Puspa

Pos terkait