BOGOR, Parlemenrakyat.id – FORUM MASYARAKAT KOMANDO BERSATU (FMKB) menginisiasi kegiatan bakti sosial bersama seluruh anggota FMKB Kota Bogor dengan membawa bantuan ke posko bencana banjir dan longsor di wilayah Gunung Mas, Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor Jawa Barat, Minggu 24 Januari 2021.
Kegiatan tersebut dihadiri dan diapresiasi oleh perwakilan pemerintah daerah, perwakilan badan penanggulangan bencana dan berapa tokoh masyarakat setempat.
FMKB yang di Nahkodai oleh Taufik Erlanto yang menjabat sebagai Ketua DPC Kota Bogor menyampaikan, kegiatan pengabdian ini bentuk kepedulian anggota FKMB DPC Kota Bogor terhadap korban bencana di kawasan Gunung Mas, Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor
“Kami memberikan bantuan ke beberapa posko pengungsian berupa bahan makanan pokok, masker, sepatu, APD, vitamin, obat2an serta selimut dan handuk bagi para korban bencana banjir dan longsor di wilayah Gunung Mas, Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua,” ucapnya.
Taufik menjelaskan, kegiatan kami didasari bentuk kepedulian dan pengabdian kami kepada masyarakat, kami mengumpulkan hasil sumbangan dari beberapa donatur dan dari uang kas FMKB, sehingga bantuan yang kami berikan kepada seluruh korban bencana alam dapat bermanfaat dan meringankan beban mereka yang saat ini menjadi korban banjir dan longsor.
“Kami berharap adanya kami sebagai organisasi yang bergerak di bidang sosial dapat selalu mengabdi dan membantu masyarakat yang saat ini membutuhkan bantuan dari kami semua” ucapnya.
Untuk di ketahui, FMKB merupakan Organisasi Masyarakat yang di bentuk oleh Pendiri kami dari TNI dan POLRI yang bertujuan untuk Mengabdi Kepada Masyarakat dan terus berkontribusi untuk NKRI.
FMKB DPC Kota Bogor sendiri sudah berdiri sejak 2 tahun dan mempunyai kurang lebih sebanyak 500 anggota dan Pengurus Aktif di seluruh kota Bogor. (A.R/Red)