Bupati Katingan Dan Ketua Dprd Katingan Hadiri Acara Video Conference Bersama Dengan Pju Polres Katingan

by

Parlemenrakyat.id, Katingan – Bag SDM Polres Katingan jajaran Polda Kalteng – Acara Video Conference dihadiri oleh Bupati Katingan dan Ketua DPRD Katingan dalam rangka penambahan kuota didik pada penerimaan Bintara Polri T.A. 2021, yang dilaksanakan di Aula Bhayangkara Polres Katingan, Selasa (18/5/2021) siang.

Kapolres Katingan AKBP Andri Siswan Ansyah, S.I.K., M.H. melalui Kabag SDM Polres Katingan Kompol Suratno, mengatakan acara Vicon tersebut dilaksanakan secara serentak dalam lingkup Kalimantan Tengah yang terhubungkan secara virtual dengan Biro SDM Polda Kalteng, yang dipimpin oleh Kapolda Kalteng Irjen. Pol. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M. dengan didampingi oleh Karo SDM dan Pejabat Biro SDM Polda Kalteng.

Menurutnya, acara tersebut diselenggarakan bertujuan untuk penambahan kuota didik (tambahan kuota kelulusan) dari masing-masing Kabupaten dengan mengedepankan putra-putri asli Kalimantan Tengah dan anggaran dana untuk kuota tambahan tersebut bersumber dari dana APBD masing-masing Kota/Kabupaten di Kalimantan Tengah sehingga kegiatan Vicon tersebut wajib dihadiri oleh stakeholder seperti Bupati dan Ketua DPRD agar memperoleh kesimpulan serta kesepakatan terhadap rencana penambahan kuota didik pada penerimaan Bintara Polri T.A. 2021.

“Dikarenakan berhubungan dengan kuota didik tambahan yang bersumber dari dana APBD masing-masing Kota/Kabupaten di Kalteng, oleh sebab itu Vicon ini wajib dihadiri oleh Bupati dan Ketua DPRD sehingga arah tujuan dari rencana penambahan kuota didik dapat memperoleh capaian yang tepat”, pungkasnya.

Informasi disebutkan, saat ini seleksi penerimaan Bintara Polri T.A. 2021 masih berlangsung di Polda Kalteng dengan menyisakan jumlah calon Siswa Polri untuk sementara sejumlah 893 orang, dengan rincian terdiri dari peserta Bintara Polri Tugas Umum pria sebanyak 670 orang, peserta Bintara Polri Tugas Umum wanita sebanyak 167 orang dan peserta Bintara Polri Kompetensi Khusus sebanyak 56 orang.(lamb)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.