SERUYAN, PARLEMENRAKYAT.id – Kegiatan pengaturan lalu lintas ini dilaksanakan di sejumlah titik rawan kecelakaan dan kemacetan di wilayah Kabupaten Seruyan, Rabu (04/10/2023).
Kapolda Kalteng Irjen Pol. Drs. Nanang Avianto, M.Si. Melalui Kapolres Seruyan AKBP Ampi Mesias Von Bulow, S.I.K., M.H. yang dijelaskan Kasat Lantas Iptu Prio Amboro, S.T., mengatakan, pengaturan saat pagi hari merupakan rutinitas yang dilakukan Polri untuk memberikan kenyamanan masyarakat saat beraktifitas pagi hari.
“Mengingat situasi saat pagi cukup rawan kecelakaan dan kemacetan karena berbarengan dengan jam masuk sekolah serta kerja karyawan maupun pegawai. Terutama yang menjadi perhatian khusus bagi kami, anak-anak yang akan menyeberang jalan pada saat berangkat sekolah,” tutupnya.