SERUYAN, PARLEMENRAKYAT.id
Polres Seruyan – Polsek Seruyan Tengah
Anggota polsek Seruyan tengah melaksanakan patroli KRYD untuk menciptakan situasi aman kondusif, Senin (02/10/2023) malam.
Dalam patroli KRYD (kegiatan rutin yang ditingkatkan) tersebut personil Polsek Pulau Seruyan Tengah menyampaikan pesan Kamtibmas kepada warga masyarakat untuk senantiasa menciptakan dan memelihara Kamtibmas agar tetap kondusif dan apabila terjadi tindak kejahatan atau gangguan Kamtibmas segera menghubungi Polisi terdekat dalam hal ini Polsek Seruyan tengah, dan kegiatan tersebut dilaksanakan dibeberapa tempat atau tempat kegiatan masyarakat dalam wilayah Kec.Seruyan tengah Kab.Seruyan Prov.Kalteng.
Kapolres Seruyan AKBP AMPI MESIAS VON BULLOW S.I.K M.H melalui Kapolsek Seruyan tengah Ipda Bukhari Nataatmaja S.E mengatakan, patroli KRYD (kegiatan rutin yang ditingkatkan) tersebut rutin dilaksanakan sebagai upaya menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Seruyan tengah.
Lanjut Kapolsek Seruyan Tengah mengatakan bahwa kegiatan patroli rutin, hal ini juga sebagai bentuk kehadiran Polri ditengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman, ujar Kapolsek.
“Patroli ini sebagai wujud kehadiran Polri ditengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman,” Pungkasnya