SERUYAN, PARLEMENRAKYAT.id – Guna mendisiplinkan masyarakat untuk mentaati protokol kesehatan (Prokes) tidak mesti dengan memberikan sangsi, namun bisa juga dengan memberikan masker kepada pengguna jalan raya yang kedapatan tidak memakai masker di Pos PPKM Pasar Tengah.
Seperti giat Opersi Yustisi yang dilaksanakan personel Polres Seruyan di JL.Ais Nasution Pasar Tengah Kel. Kuala Pembuang II Kec. Seruyan Hilir Kab.Seruyan, Sabtu Sore (21/8/21).
Ditempat itu Petugas terlihat membagi-bagi masker kepada pengendara roda dua maupun roda empat yang kedapatan tidak memakai masker.
Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si., Melalui Kasat Binmas Akp Wawan Aryana menjelaskan mengingat masih ada warga yang belum sadar mengenai pentingnya menggunakan masker di masa pandemi covid-19.
Dalam pelaksanaannya, petugas terlihat berbagi-berbagi tugas. Ada yang memberikan imbauan untuk selalu menggunakan masker, ada pula yang bertugas memberikan masker.
“Dalam pembagian masker tersebut kami melibatkan seluruh personil dan Sat Pol PP Kab.Seruyan, dengan berbagi tugas, ada yang membagikan masker serta juga ada yang memberikan imbauan tentang Protokol Kesehatan Bertempat di Pos PPKM Pasar Tengah”.
Setiap pengendara yang tidak memakai masker melintas di jalur tersebut akan di pakaikan masker oleh petugas. Giat ini, lanjutnya lagi, bertujuan untuk mengedukasi sekaligus mencegah penyebaran Covid-19 di Kab.Seruyan.
Reporter : M
Editor : P. Zebua