Seruyan, Parlemenrakyat.id – Kebutuhan pangan khususnya beras yang terus meningkat dari tahun ke tahun, berkonsekuensi terhadap kapasitas penyediaan produksi pangan yang juga diharapkan ikut bertumbuh. Kegiatan Panen Raya tersebut di Pimpin oleh Kapolres Seruyan AKBP BAYU WICAKSONO, S.H.,S.I.K.,M.S.i. di dampingi Ketua Bhayangkari Seruyan Ny. WINA BAYU WICAKSONO beserta Sdr.ALBIDINNOOR, SP, Kadis Ketahanan Pangan dan Pertanian Kab.Seruyan melaksanakan Panen Raya dalam rangka mendukung Ketahanan Pangan Nasional di Desa Isen Mulang Desa Persil Raya Kec.Seruyan Hilir Kab.Seruyan., Sabtu (22/05/2021)
Pelaksanaan panen padi dilakukan secara simbolis oleh Kapolres Seruyan, Ketua Bhayangkari Polres Seruyan dan Kadis DKPP Kab.Seruyan.
Luas sawah yang dipanen yaitu sekitar 2 Ha, dengan jenis padi yg dipanen yaitu Siam Epang. Pelaksanaan kegiatan Panen Raya merupakan salah satu bentuk dukungan POLRI & Bhayangkari Polres Seruyan dalam rangka Ketahanan Pangan di Kab.Seruyan.
kapolres Seruyan mengatakan “Ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk ikut serta mendukung program ketahanan pangan nasional yang digagas pemerintah, sehingga kebutuhan dasar sehari- hari masyarakat dapat terpenuhi seperti Beras, sayur, ikan dan sebagainya”. (Mr)