Kabupaten Bogor, Parlemenrakyat.id – Mencari berkah di bulan Ramadan, organisasi perempuan Fatayat kecamatan Sukaraja berbagi handsanitizer dan Masker hari ini, Sabtu (8/5/2021).
Kegiatan tersebut tidak hanya dilakukan sekali atau hari ini saja melainkan akan terus berlanjut sampai usai lebaran.
Acara ini merupakan program kerja PAC Fatayat Sukaraja dengan tujuan untuk ikut serta dalam memutus rantai penularan COVID 19 yang masih melanda Indonesia, khususnya di kecamatan Sukaraja, dengan membagikan handsanitizer dan masker ke setiap majlis ta’lim atau masjid di 13 desa yg ada di kecamatan Sukaraja Kab.Bogor.
Marini Sriyuningsih selaku Ketua PAC Fatayat NU Kecamatan Sukaraja pun menyampaikan, “bahwa dengan adanya kegiatan ini masyarakat bisa untuk saling mengingatkan terlebih semakin maraknya penularan covid 19, karna hal ini sudah menjadi bagian tanggung jawab bersama”.
Saya berharap apa yg di berikan dapat benar-benar di manfa’atkan untuk kepentingan bersama. Tegasnya
Reporter : Aldi