Akibat Konsleting Listrik, Sebuah Alfamart di Cileungsi Terbakar

by

Parlemenrakyat.id – Sebuah kebakaran terjadi pada Senin (17/05) pagi yang menghanguskan sebuah toko Alfamart, yang berada di Jalan Raya Jonggol – Cileungsi, Kabupaten Bogor.

Polsek Cileungsi yang datang ke lokasi di bantu instansi terkait dan warga pun mencoba memadamkan api tersebut, namun kobaran api semakin besar, tidak berselang lama sebanyak 3 unit mobil pemadam kebakaran unit Cileungsi langsung didatangkan untuk memadamkan si jago merah.

Polsek Cileungsi bersama instansi terkait yang membantu melakukan pemadaman api tersebut pun berhasil akhirnya api dapat dipadamkan dalam kurun waktu 1 jam.

Kapolsek Cileungsi Kompol Andri Alam Wijaya S.H., S.I.K., Mm Mengungkapkan bahwa dari penyelidikan yang di lakukan Polsek cileungsi dugaan sementara kebakaran tersebut di sebabkan oleh Konsleting listrik. Sementara itu dari kebakaran tersebut pun tidak menyebabkan jatuhnya korban jiwa, untuk kerugian akibat kebakaran tersebut pun belum dapat di tafsir, tutupnya. ( jos )

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.